“iForte berharap program iForteprenuer 2024 dapat bermanfaat dan membantu para pelaku UKM Indonesia untuk mengangkat potensi usaha secara lebih maksimal dengan bertransformasi ke platform digital agar bisnis mereka dapat tetap bertahan dan semakin berkembang,” kata CEO dan Presiden Direktur iForte dan Protelindo Group F. Aming Santoso sebagaimana dikutip dalam siaran pers perusahaan, Jumat.
iFortepreneur 2024 tidak hanya menyediakan platform pembelajaran, tetapi juga ajang berbagi wawasan dan membangun jejaring bagi pelaku UKM.
iForte berkolaborasi dengan Impactto dan sejumlah mitra lain untuk menghadirkan pengalaman kompetitif yang melibatkan wirausahawan terampil dan pakar industri terkemuka yang berpengalaman di bidang UKM dan lanskap digitalisasi dalam ajang tersebut.
Baca juga: ILO luncurkan program transformasi digital untuk UKM
Baca juga: UMKM perlu lakukan transformasi digital untuk akses pasar lebih luas
Sebelumnya, iForte menyelenggarakan iFortepreneur pada 2021 dan 2022.
Kegiatan yang ditujukan untuk mendukung pemerintah mendorong percepatan transformasi digital industri UKM itu mencakup rangkaian lokakarya daring maupun luring untuk umum serta pelatihan dan pengajaran untuk para finalis sebelum dan saat presentasi final kepada juri.
Pada tahun 2024, pendaftaran calon peserta iFortepreneur dibuka dari 14 Mei hingga 14 Juli 2024. Informasi mengenai program dan cara pendaftaran calon peserta dapat dicek di situs web resmi iForte.
Selain berpartisipasi dalam membantu memajukan UKM, iForte mendukung upaya pelestarian budaya melalui Pagelaran Sabang Merauke, yang menampilkan ragam seni dan budaya dari Sabang sampai Merauke.
Pagelaran Sabang Merauke akan dilaksanakan pada 17 dan 18 Agustus 2024 di JIEXPO Kemayoran Jakarta.
Baca juga: Menkop UKM: Penjual tekstil daring harus penuhi legalitas perdagangan
Baca juga: Stafsus Menkop UKM sebut 20 juta UMKM sudah ‘go digital’
Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Maryati
Copyright © ZephyrSec 2024